Pimpinan PETA dan Pimpinan Majlis Assaqofiyah Tambun menerima buku kumpulan mimpi Muhammad Qasim. Salah satu Helper Muhammad Qasim mendatangi kediaman mereka pada Rabu (12/04/2023) bersama puteranya yang mulai libur sekolah dan pesantren.
Bersama sang anak, Bapak Ahmad Sumarno, melakukan dakwah keliling untuk mengantarkan buku berjudul “ALLAH ﷻ DAN MUHAMMAD ﷺ DI DALAM MIMPIKU”. Berangkat dari daerah Subang Jawa barat menuju ke daerah Bekasi dengan menempuh perjalanan selama 6 jam untuk menemui Pimpinan PETA Mayor (Purn) Muhammad Saleh Karaeng Sila di Muktiwari Cibitung dan Pimpinan Majelis Assaqofiyah Habib Muhammad bin Umar Assegaf di Graha Melasti Tambun, yang tidak lain adalah Gurunya sewaktu masih tinggal di Bekasi.
PETA (Pembela Tanah Air) adalah organisasi sosial kemasyarakatan yang didirikan oleh mantan anggota TNI AD pada (28/01/2016). Sedangkan Majlis Assaqofiyah adalah Majelis pengajian Maulid yang cukup terkenal di Wilayah Bekasi khususnya Tambun.
Pak Sumarno berkata, “Memang berat juga sih. Kalau di bulan puasa kita pergi untuk perjalanan jauh dakwah keliling. Seharusnya ada 4 orang yang akan ditemui. Tapi karena khawatir puasanya batal, jadi hanya 2 target saja yang bisa ditemui. Apalagi kalau anak ikut juga, kita harus menyesuaikan dan melihat kemampuan anak.”
Beliau melanjutkan, “Ditambah dalam perjalanan kadang ada trouble dengan kendaraan yang kita pakai, kadang sampai mogok berkali-kali. Jadilah kita harus banyak-banyak istighfar dan menahan amarah dan kesal dan sampai harus istirahat di Masjid. Tapi Alhamdulilah.. Ada saja bantuan datang saat kita lagi ada masalah. Jadi kita bisa selesai dalam tugas penyebaran buku mimpi Muhammad Qasim dan bisa sampai di rumah kembali.”
Dalam perjalanan safari dakwah kali ini, Helpers Muhammad Qasim wilayah Jabar dan Jabotabek ini meluangkan waktu selama 3 hari. Yang biasanya mungkin akan lebih waktunya sampai bisa seminggu. Tapi kali ini tidak bisa lama-lama.
Semoga besok sehabis lebaran tahun ini, akan dilanjutkan lagi safari dakwah bersama rekan Helpers Muhammad Qasim yang lain. Sekalian kita mau silaturahim untuk sebarkan buku mimpi Muhammad Qasim yang belum disebar dan sekaligus untuk minta doa biar perjuangan para Helper Muhammad Qasim ini mendapatkan restu dari para alim ulama dan tokoh-tokoh Nasional.